whatsapp smart marketer

halnutech

Facebok Buka Toko Aplikasi Online App Center

REPUBLIKA.CO.ID, Facebook siap meluncurkan toko aplikasi sendiri bernama App Center. Toko online, yang akan menampung aplikasi aplikasi yang berjalan khusus pada jejaring sosial tersebut, membidik pengguna perangkat mobile.

Facebook, seperti dilansir BBC, Kamis (10/5) berkata App Center akan menjadi "tempat baru dan terpusat untuk menemukan aplikasi aplikasi keren seperti Draw Somtehing" dan lainnya. Dalam waktu dekat para pengembang juga bisa menarik keuntungan dari aplikasi buatan mereka yang dijajakan di sana.

Pengumuman ini dikeluarkan setelah Facebook mengakui kalau pertumbuhan penggunaan perangkat mobile bisa mengancam pemasukan iklan mereka di masa depan.

"Jika pengguna mengakses Facebook mobile sebagai pengganti akses melalui komputer, dan jika kami tidak berhasil mengimplementasi strategi keuangan untuk pengguna jejaring sosial kami di (pasar) mobile, atau jika kami mengeluarkan ongkos terlalu besar untuk upaya ini, performa keuangan dan kemampuan kami untuk mendongkrak keuntungan akan secara negatif terpengaruh," kata juru bicara Facebook pada calon investornya sebelum IPO (Initial Public Offering).

Facebook, melalui blognya berkata App Center akan diluncurkan secara global pada minggu minggu mendatang.

"Para pengembang sebaiknya mulai bersiap siap saat ini untuk memastikan aplikasi mereka disertakan dalam peluncuran," ungkap ujar Aaron Brady, Divisi Mobile App Center Facebook, dalam blog resmi Facebook, Kamis (10/5).

Show comments
Hide comments

Tidak ada komentar

Silahkan berikan komentar yang membangun

Diberdayakan oleh Blogger.